Rabu, 28 April 2010

pilwakot SEMARANG 2010

LAPORAN PILWAKOT SEMARANG PERIODE 2010-2015



















NAMA : WIDHIATMOKO.B.P
KELAS : 10 TEI 2
NO : 31





Laporan Pelaksanaan Pilwakot Semarang tahun 2010


BAB I berisi tentang:

1.1 Lembaga yang melaksanakan dan Lembaga yang mengawasi pelaksanaan beserta struktur organisasi
1.2 Agenda berkaitan dengan pilwakot 2010
1.3 Para bakal calon walikota dan wakil walikota dalam Pilwakot Semarang tahun 2010 beserta partai yang mengusungnya
1.4 Syarat-syarat yang harus di penuhi untuk mengikuti Pilwakot baik sebagai bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Semarang tahun 2010 maupun sebagai pemilih.

Bab II berisi Tentang:

2.1 Tanggal Pelaksanaan Pilwakot Semarang tahun 2010
2.2 Jumlah pemilih
2.3 Hasil Pilwakot tahun 2010
2.4 Penyimpagan-penyimpangan yang terjadi sebelum pelaksanaan,saat pelaksanaan dan sesudah pelaksanaan

Lampiran-lampiran berupa:
1.Gambar foto calon
2.Tabel hasil pilwakot tahun 2010.
3.Tata cara pemilihan


















BAB I






1.1 Lembaga yang melaksanakan dan lembaga yang mengawasi pelaksanaan beserta sturktur organisasinya


Lembaga yang melaksanakan Pemilihan Walikota tahun 2010 adalah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang dengan menampilkan “WARAK NGENDOK” sebagai ikon Pilwkot tahun 2010,berikut struktur organisasinya:


























Dan Lembaga yang mengawasi jalannya pilwakot adalah pihak panwaslu yang di Bantu dengan polisi danpetugas keamanan setempat.



1.2 Agenda berkaitan dengan pilwakot 2010


Kampanye yang dimulai oleh pasangan calon walikota dan wakil walikota Semarang ini dimulai tanggal 1 – 14 April 2010
* Tanggal 1 April Penyampaian Visi-Misi Pasangan Calon dalam Sidang Paripurna DPRD Kota Semarang.
* Tanggal 2-14 April Masa Pelaksanaan Kampanye dalam bentuk berbagai kegiatan yang diatur di undang-undang.
* Tanggal 15-17 April Hari tenang
* Tanggal 18 April Pemungutan Suara Pilwakot Kota Semarang Periode 2010-2015



1.3 Para bakal calon walikota dan wakil walikota dalam Pilwakot Semarang tahun 2010 beserta partai yang mengusungnya


Pendaftaran bakal Calon Walikota dan wakil walikota kota Semarang sudah dilaksanakan pada tanggal 26 Februari 2010 pukul 24.00. Jumlah pasangan bakal calon walikota dan wakil walikota yang sudah terdaftar di KPU sebanyak 6 pasangan yakni:

1. Bambang Raya Saputra dan Kristanto yang diusung oleh Partai Politik yaitu:

● GOLKAR
● Partai Damai Sejahtera
● PKPI
● PKPB
● PKDI
● PBN
● PMB
● PDI
● PNBKI
● Partai Kedaulatan
● Partai Buruh
● PPD
● PPI
● PIS

2. Mahfud Ali,SH,MSi dan Anis Nugroho Widharto,SE yang diusung dari partai DEMOKRAT
3 Dra. Hj. Harini Krisniati dan Ari Purbono yang diusung dari Partai Keadilan Sejahtera dan Partai GERINDRA
4. Drs. Soemarmo HS,MSi dan Hendrar Prihadi yang diusung dari partai PDI PERJUANGAN
5. Ir. Muhammad Farchan MT dan Hj. Darsih Ardiyanti,SE yang diusung dari partai PPP, PKB, PAN



1.4 Syarat-syarat yang harus di penuhi untuk mengikuti Pilwakot baik sebagai bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Semarang tahun 2010 maupun sebagai pemilih

Syarat-syarat yang harus di penuhi yairu:
● WNI (Warga Negara Indonesia)
● Sehat Jasmani dan rohani
● Tidak dicabut hak pilihnya oleh putusan pengadilan
● Tidak mengalami pidana penjara 5 tahun atau lebih

BAB II

2.1 Tanggal Pelaksanaan Pilwakot Semarang tahun 2010
Tanggal pelaksanaan Pilwakot Kota Semarang seperti yang terlihat dalam agenda adalah hari Minggu,18 April 2010
2.2 Jumlah pemilih

Menurut KPU Kota Semarang, jumlah pemilih di kota Semarang yang bermula sebanyak 1.104.597 berkurang menjadi 1.100.078 pemilih. Jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) tersebut merupakan akumulasi dari jumlah 536.086 pemilih laki-laki dan 563.992 pemilih perempuan.

Pengurangan jumlah pemilih tersebut dikarenakan adanya masukan dari masyarakat dan panitia pengawas pemilu setelah DPS diumumkan. Di antaranya karena ada yang meninggal dunia, pindah tempat tinggal, tidak dikenal, dan berubah status sipil menjadi TNI/Polri.

Berdasarkan hasil rekapitulasi yang dilakukan PPK, ada 1.549 orang yang meninggal dunia masuk dalam DPS, 159 orang yang pindah status dari sipil menjadi TNI/Polri, 4.470 orang tidak dikenal termasuk yang memiliki identitas ganda


Meskipun begitu, KPU Kota Semarang bertugas untuk memelihara jumlah DPT, yakni jika masih ada data kembar atau pemilih yang meninggal dunia, serta pindah domisili, maka akan dilakukan pencoretan.


Data dicoret, akan tetapi tidak mengurangi jumlah yang ada, karena data DPT dan TPS menjadi acuan pelaksanaan proses lelang,

Jumlah TPS sendiri ada, 2.792 TPS dan 10 TPS khusus yang ditempatkan di rumah sakit. Sejumlah rumah sakit tersebut yakni RSUP dr. Kariadi dua TPS, dan lainnya masing-masing satu TPS di RSUD Ketileng Kota Semarang, RS Tugurejo, RS Elisabeth, RS Tlogorejo, RS Roemani, RS Pantiwiloso Jalan Citarum, RS Pantiwiloso Jalan dr.Cipto, dan RS Sultan Agung.

setelah penetapan DPT akan dilakukan proses lelang untuk pengadaan barang-barang Pilwalkot Semarang yakni logistik, kartu pemilih, surat suara, serta alat tulis lainnya untuk TPS.

Untuk di lembaga pemasyarakatan, tidak masuk TPS khusus. LP Kedungpane masuk dalam TPS 8 Kelurahan Wates dengan jumlah pemilih 457 orang. Sedangkan di LP Bulu Wanita masuk ke TPS 5 Kelurahan Pindrikan Kidul dengan 41 pemilih.


Tahapan lainnya yakni pendaftaran bakal calon pasangan wali kota dan wakil wali kota oleh partai politik atau gabungan partai politik dijadwalkan tanggal 20 Februari 2010. Sedangkan pemungutan suara tanggal 18 April 2010.


2.3 Hasil Pilwakot tahun 2010

Hasil Perhitungan cepat (quick count) Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Semarang 2010 secara online ini hanya bersifat sementara, karena hanya 80% suara dari seluruh TPS yang ada. Sedangkan 20% suara lainya disimpan dan tidak ditampilkan. Adapun hasil perhitungan cepat (quick count) sementara sampai tanggal 19 April 2010 pukul 10:50:39 yaitu pasangan no 1. Mahfud Anis sebanyak 31,165%, pasangan no 2. Harini Ari sebanyak 9,333%, pasangan no 3. Bambang Raya sebanyak 17,029%, pasangan no 4. Farhan Darsih sebanyak 8,433% dan pasangan no 5. Marmo Hendra sebanyak 34,04%. Dengan total TPS yang dimasukan adalah 2.240 (80%) dari 2.802 TPS yang ada, sehingga jumlah suara yang masuk adalah 523.208 terdiri dari 488.173 suara sah dan 35.035 suara tidak sah


2.4 Penyimpagan-penyimpangan yang terjadi sebelum pelaksanaan,saat pelaksanaan dan sesudah pelaksanaan





No Waktu Tempat Temuan
1 Sabtu,17 April 2010 Tembalang dan Pedurungan Selebaran berisi ajakan agar tidak memilih no 1,2,3,4 karena masih ada hubungan dengan Sukawi Sutarip
2 Sabtu,17 April 2010 Kedungmundu Ada warga tidak masuk DPT
3 Sabtu,17 April 2010 Pukul 19.15 Pedurungan
JL Tanjung Sari RW 6 Pedurungan Amplop berisi uang Rp 10 ribu dan stiker
4 Sabtu,17 April 2010 Tembalang
RT 1 RW 1 Kramas Uang sebesar Rp 35 ribu
5 Sabtu,17 April 2010
Pukul 20.30 Tembalang
RT 1 RW 1 kramas Yang sebesar 19 ribu
6 Minggu, 18 April 2010 Tembalang TPS 9 Sambiroto Saksi pasangan No 1 mengajak pemilih memilih No 1
7 Minggu, 18 April 2010 Tembalang TPS 7 Tembalang Jarum sepatu di luar TPS dekat dengan PPS
8 Minggu, 18 April 2010 Ngalian TPS 12 Purwoyoso Panitia dan satpam tidak mencelupkan jari ke tinta sesudah menggunakan hak suarannya
8 Minggu, 18 April 2010 Gajahmungkur TPS 9 Bendanduwur Pemilih menggunakan KTP untuk memilih






LAMPIRAN-LAMPIRAN

1.Gambar Foto Calon



VISI
Semarang Kota Metropolitan, Berkeadilan dan Religius
MISI
1.Mewujudkan Pelayanan Masyarakat Yang Cepat, Tanggap, Mudah dan Terjangkau
2.Mewujudkan Pembangunan Infrastruktur yang Ideal
3.Mewujudkan Kualitas SDM yang Profesional, Berkarakter dan Berbudaya
4.Mewujudkan Citra Kota Kebanggaan Warga
5.Mewujudkan Pilar-Pilar Demokrasi yang Berkeadilan, Transparan dan Kompetitif
6. Mewujudkan Pengembangan Ekonomi Perkotaan yang Proinvestasi dan Bertumpu pada Ekonomi Kerakyatan

Nama: H. Mahfudz Ali, S.H, M.si.
Tempat, tanggal Lahir: Tuban 12 Mei 1958
Jenis Kelamin: Laki-laki
Agama: Islam
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Abdurrahman Saleh No.166, Kel. Manyaran, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang
Status Perkawinan: sudah kawin
istri : Dra. Hj. Dyah Lituhayu, M.SI
jumlah anak 2 (dua) orang
Pekerjaan: Wakil Walikota Semarang
Riwayat Pendidikan:
a. SD Tuban, Jawa Timur,Lulus Tahun 1970
b. SMP NU Tuban, Jawa Timur Lulus Tahun 1973
c. SMA Probolinggo, Jawa Timur Lulus Tahun 1976
d. S1: FH UGM Yogyakarta, Lulus Tahun 1985
e. S2 Magister Administrasi Negara UGM Yogyakarta 1995
Pengalaman Organisasi:
a. Ketua Pelajar Mahasiswa Ronggolawe Tuban di Yogyakarta (1980)
b. Dewan Caretaker Mahasiswa UGM (1980)
c. Koordinator KP2KKN Jawa Tengah (1998)
d. Ketua Umum KONI Kota Semarang (2006)
e. Ketua BNK Kota Semarang (2006)
f Ketua IPHI Kota Semarang (2008)
g. Ketua BAZKota Semarang (2008)
h. Ketua Majelis Dzjikir SBY Nurussalam Kota Semarang (2008)
Pengalaman Pekerjaan
a. Wartawan (1981 – 1986)
b. Dosen UNISSULA Semarang 1986 - Sekarang
c. Advokat 1991 - 2005
d. Pembantu Dekan III FH UNISSULA Semarang 1989 - 1991
e. Dekan FH UNISSULA Semarang 1997 - 2000
f. Pembantu Rektor III UNISSULA Semarang 2000 - 2004
g. Wakil Walikota Semarang 2005 – 2010

Nama Anis Nugroho Widharto, S.E
Tempat, tanggal Lahir Demak, 4 Desember 1971
Jenis Kelamin Laki Laki
Agama: Islam
Alamat Tempat Tinggal: Jl. Puspanjolo Tengah VII / 2, Kel. Bojong Salaman, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang
Status Perkawinana. sudah kawin
nama istri: Ewith Trinurwidati, S.H.
jumlah anak 3 (tiga) orang
Pekerjaan : Swasta
Riwayat Pendidikan : a. SDN I Temuroso Guntur Demak (1977-1983)
b. SMPN GUNTUR DEMAK (1983 – 1986)
c. SMAN 1 Demak (1986 – 1989)
d. FE UNDIP (1990 -1995)
Pengalaman Organisasi :a. Ketua HMJ Manajemen Undip (1993-1994).
b. AIESEC Local Committee Undip (1991-1995)
c. Pengurus Persatuan Golf Indonesia Jateng (2008-sekarang)
d. GM PSIS (2008-2009)
e. Koordinator Pengembangan Bisnis KADIN Jateng (2007 – Sekarang )
f. Ketua Hubungan dagang Semarang – Singapore KADIN Jateng (2008 – Sekarang)
Pengalaman Pekerjaan :
a. PT Wijaya Karya (1995-1997)
b. PT.LIPPO Karawaci Tangerang (1997-1999)
c. PT. Karyadeka Alam Lestari, BSB Semarang (1999-2001)
d. Direktur Utama dan Pemilik dari Perusahaan LINTAS GROUP”, terdiri dari:
PT Lintas Persada Manunggal
CV Lintas Reka Cipta
CV Lintas Pantura
PT Kawasan Margorejo Persada
CV Lintas Guna Transport
PT Merdeka Lintas Bhagawanta





VISI
Semarang Menuju Kota Mandiri Tahun 2007
MISI
1.Menerapkan entrepreneur government dalam rangka reformasi birokrasi.
2.Mengedepankan fungsi pemerintah sebagai motivator, regulator dan fasilitator dalam rangka membangun kemandirian masyarakat.
3.Mengoptimalkan potensi daerah guna mempercepat
kemandirian daerah dan pemerataan pembangunan
4.Meningkatkan pertumbuhan investasi dan pendapatan daerah dengan regulasi perizinan.
5.Mengintegrasikan dan menyinergikan program-program penanggulangan kemiskinan.
6 Merevitalisasi ekonomi kerakyatan berbasis koperasi.
7.Mewariskan mental kejuangan dan spirit kepahlawanan kepada masyarakat.
8.Memperluas pembangunan infrastruktur dengan membuka akses simpul-simpul ekonomi untuk mempermudah pembangunan di semua sektor.
9.Menuntaskan persoalan-persoalan pokok di Kota Semarang
Nama: Dra. Hj. Harini Krisniati, M.M.
Tempat, tanggal Lahir: Magelang, 25 Desember 1957
Jenis Kelamin: Perempuan
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Perum Taman Setiabudi Blok C 18 Banyumanik
Status Perkawinan : a. sudah kawin
b. nama suami : Ir. Indra Trisnadi
c. jumlah anak 2 (dua) orang
Pekerjaan: Plt. Sekda Kota Semarang / Ka. Dinas
Sosial Pemuda Olah Raga Kota Semarang
Riwayat Pendidikan:
a.SD Negeri Panjang 1 Magelang, Lulus Tahun 1969
b SMP Negeri 1 Magelang, Lulus Tahun 1972
c SMA Masehi Semarang, Lulus Tahun 1975
d S1 FISIP Universitas Diponegoro, Lulus Tahun 1982
e. S2 Magister Manajemen, UII, Yogyakarta, Lulus Tahun 2000
Pengalaman Organisasi :
a. GMNI
b. Sekretaris KORPRI Tahun 1996 s/d Sekarang
c. Ketua Dept. Wanita FKDPI Jawa Tengah
d. Wakil Ketua Alumni Universitas Diponegoro
e. Ketua Yayasan Abdi Masyarakat
f. Ketua Umum PERSANI Kota Semarang
g. Ketua KWARCAB Pramuka Kota Semarang
Pengalaman Pekerjaan
a. Ka. Dinas Sosial Pemuda Olah Raga Kota Semarang
b. Plt. Sekda Kota Semarang

Nama : Ari Purbono
Tempat, tanggal Lahir : Semarang, 27 September 1974
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Genuk Baru No. 10 RT 5 RW 7 Kel. Tegal Sari Kota Semarang
Status Perkawinan :
a. sudah kawin
b. nama istri : Harmeli Al Hafidzoh
c. jumlah anak 1 (satu) orang
Pekerjaan : Anggota DPRD Kota Semarang
Riwayat Pendidikan :
a. SDN Sompok II, Lulus 1987
b. SMPN V Semarang, Lulus 1990
c. SMA Sultan Agung I Semarang, Lulus 1994
Pengalaman Organisasi :
a. Rohani Islam Semarang
b. OSIS SMU
Pengalaman Pekerjaan :
a. Ketua Da’wah Amah Pesantren Tahfidz
Qur’an Al-Hikmah Cirebon, Jawa Barat
b. Direktur Lembaga Tahfidz Al-Qur’an Adzdz Semarang, tahun 2001 - Sekarang



VISI
Menjadi pemimpin yang dipercaya dan mampu mensinergikan semua kekuatan masyarakat dari semua etnis, agama, golongan, dan aliran politik untuk mewujudkan Kota Semarang sebagai kota metropolitan yang berbasis budaya.
MISI
1. Mewujudkan kepedulian masyarakat terhadap kondisi Kota Semarang di bidang sosial, budaya, politik, ekonomi, agama, hukum, dan keamanan.
2. Menyusun konsep pembangunan Kota Semarang berbasis budaya.
3. Mengembangkan koordinasi yang baik antara pemerintah, akademisi, pengusaha, tokoh agama, dan aparat keamanan, sehingga Kota Semarang menjadi kota yang kondusif bagi peningkatan pembangunan sektor sosial, budaya, politik, ekonomi, agama, dan keamanan.
4. Mengefektifkan koordinasi antar-Satuan Kerja Pelaksana Daerah (SKPD), dengan tujuan meningkatkan efektivitas dan efisiensi kebijakan-kebijakan Pemerintah Kota Semarang.
5. Melakukan reformasi birokrasi untuk meningkatkan kinerja Pemerintah Kota Semarang dalam pembangunan sektor dunia usaha, infrastruktur, dan pelayanan publik.
6. Mengefektifkan langkah-langkah pemberantasan korupsi, bekerja sama dengan lembaga-lembaga lain (KPK, Kepolisian, Kejaksaan, dan Lembaga Swadaya Masyarakat) untuk menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih (good and clean governance).
7. Meningkatkan pelayanan terpadu Pemerintah Kota Semarang untuk mewujudkan kondisi yang kondusif bagi penanaman modal (investasi).
8. Mengembangkan jiwa-jiwa kewirausahaan, baik di kalangan birokrasi maupun masyarakat dalam kerangka penanganan masalah pengangguran dan kemiskinan

Nama : Bambang Raya Saputra
Tempat, tanggal Lahir : Madiun, 22 Maret 1952
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Pasir Mas Raya No.3 Semarang
Status Perkawinan : nama istri : Rr. Sri Adyati
jumlah anak 4 (empat) orang
Pekerjaan : Anggota DPRD Kota Semarang
Pendidikan :
a. SD Lulus Tahun 1964
b. SMP Lulus Tahun 1967
c. SMA Lulus Tahun 1973
d. Institute Manajemen & Bisnis Indonesia (IMBI) Jogjakarta 1993
e. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi “IEU” Jogjakarta 2005
Riwayat Pengalaman Organisasi :
a. Ketua Harian FORKI Jawa Tengah
b. Ketua Bidang Organisasi INKAI Pusat
c. Ketua GM Kosgoro Jawa Tengah
d. Ketua AMPI Jawa Tengah
e. Penasehat FKPPI Jawa Tengah
f. Ketua DPD Partai Golkar Kota Semarang
g. Wakil Ketua DPD Partai Golkar Prov Jateng
Pengalaman Pekerjaan :
a. PT. Sanggar Film
b. PT. Tanah Mas
c. Direktur PT Standar Multi Guna
d. Direktur CV Dwi Muda Perkasa
e. Anggota MPR RI 1999/2004
g. Anggota DPRD Kota Semarang 2004 - 2009
h. Anggota DPRD Kota Semarang 2009 – Sekarang
Lain-lain/Tanda Jasa/Penghargaan :
a. Pembina dari Pemerintah Kota Semarang
b. Atlet PON VIII 1972 dari KONI Jawa Tengah

Nama : KRISTANTO
Tempat, tanggal Lahir : Palembang, 24 Juni 1951
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Katholik
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Jangli Utara I / 18 Semarang
Status Perkawinan : sudah kawin
nama istri : Juniati Ceha
jumlah anak 2 (dua) orang
Pekerjaan : Swasta
Riwayat Pendidikan :
a. SD SANTO PIUS Palembang
b. SMP XAVERIUS Palembang
c. SMA XAVERIUS Palembang
Pengalaman Organisasi : Wk. Ketua Golkar Kota Semarang
Pengalaman Pekerjaan : Komisaris PT. Tanah Harapan




VISI
Semarang Bangkit Menuju Kota Yang Berdayasaing Untuk Mewujudkan Masyarakat Yang Semarang
MISI
1.Bangkit Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Efisien, Produktif dan Merataaan ekonomi local.
2. Bangkit Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang baik.
3. Bangkit Mewujudkan masyarakat yang berkualitas.
4. Bangkit Mewujudkan Tata Ruang Wilayah dan Infrastruktur yang berkelanjutan.

Nama : Muhammad Farchan, ST. MT
Tempat, tanggal Lahir : Semarang, 2 April 1961 / 49 tahun
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Kulitan No. 313 RT 04 / RW 07 Kelurahan Jagalan
Status Perkawinan : a. sudah kawin
b. nama suami : Nurnadia Hussein
c. jumlah anak 2 (dua) orang
Pekerjaan : Pegawai Negeri Sipil
Riwayat Pendidikan :
a. SD Mahad Islam Semarang (1973)
b. SMP Muhammadiyah IV Jakarta (1976)
c. SMAN 1 Magelang,m (1980)
d. Program D3 Teknik KIMIA UNDIP (1984)
e. Program S1 Teknik KIMIA UNDIP (1997)
f. Program S2 MTPWK UNDIP (2005)
Pengalaman Organisasi :
a. Pramuka tingkat Penegak Bantara
b. Ketua OSIS SMP Muhammadiyah IV Jakarta tahun 1976
c. Ketua Bidang Penalaran Siswa OSIS SMAN 1 Magelang tahun 1979
d. Ketua Senat Mahasiswa UNDIP 1982 - 1983
e. Pengurus AMPI Kota Semarang 1980 - 1990
f. Pengurus KNPI Kota Semarang dan DPD KNPI Jawa Tengah
g. Pengurus KONI Prov. Jawa Tengah
h. Pengurus PTMSI Prov. Jawa Tengah
i. Pengurus PSSI
j. Aktif di Organisasi Sosial Kemasyarakatan antara lain :
- BPK2L (Badan Pengelola Kota Lama)
- Anggota IAP (Ikatan Ahli Perencana)
- Sekretaris Eksekutif DP2K (Dewan Pertimbangan Pembangunan Kota)
k. Pemrakarsa dan Penasehat KOPI SEMAWIS
Pengalaman Pekerjaan :
a. Diangkat sebagai PNS Ketetapan KA. BAKN Tgl 3 Desember 1981
b. Staf Kantor Kec. Semarang Tengah tahun 1981 – 1986
c. Staf BAPPEDA Kota Semarang tahun 1987 – 1993
d. KA. SUB. BAG. Perkotaan Kota Semarang tahun 1996 – 2001
e. KA. SIE Tata Ruang BEPPEDA Kota Semarang tahun 2001 – 2006
f. KA. SUB. BID. Pengembangan Kawasan BAPPEDA Kota Semarang tahun 2001- 2006
g. KZ. BID. Perencanaan Pembangunan III (fisik prasarana) BAPPEDA Kota Semarang Tahun 2009 – sekarang

Nama : Hj. DASIH ARDIYANTRI, SE
Tempat, tanggal Lahir : Semarang, 12 Juli 1963
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal: Jl. Gajah Birawa No.19 C, Kel Muktiharjo Kidul,Kec.Pedurungan
Status Perkawinan : a. sudah kawin
b. nama suami : Sutoto Agus Pratomo, SE., ST
c. jumlah anak 3 (tiga) orang
Pekerjaan : Wiraswasta
Riwayat Pendidikan :
a. SD KANISIUS PEKUNDEN Semarang
b. SMP YPP Semarang
c. SPG ST. FRANSISKUS Semarang
d. S1- EKNOMI STIE IEU Yogyakarta
Riwayat Pendidikan:
a. SD KANISIUS PEKUNDEN Semarang
b. SMP YPP Semarang
c. SPG ST. FRANSISKUS Semarang
d. S1- EKNOMI STIE IEU Yogyakarta
Pengalaman Organisasi
Pengalaman Pekerjaan : Direktur CV. UTAMA JASA
Tanda Jasa/Penghargaan
- The Best Executive In Asia Award 2007 dari Yayasan Adhi Luhung
- Penganugrahan Figur Executive Terbaik 2007 Tingkat Nasional dari Succeeded Enterprise
- Penghargaan Citra Kartini Jawa Tengah 2007 dari Forum Komunikasi Mahasiswa Jawa Tengah
- Man And Woman Profesional in Indonesia Year 2008 dari Korps Perempuan Majelis Dakwah islamiyah Provinsi Jawa Tengah.
- Tokoh Eksekutf Berprestasi 2010 dari Yayasan Buana Khatulistiwa



VISI
Terwujudnya Semarang Sebagai Kota Perdagangan Dan Jasa Yang Berbudaya Menuju Masyarakat Sejahtera
MISI
1. Mewujudkan sumberdaya manusia dan masyarakat Kota Semarang yang berkualitas
2. Meujudkan pemerintah kota yang efektif dan efisien, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta menjunjung tinggi supermasi hukum.
3. Mewujudkan kemandirian dan daya saing daerah
4. Mewujudkan tata ruang wilayah dan infrastruktur yang berkelanjutan
5. Mewujudkan kehidupan masyarakat yang sejahtera
Nama : Drs. H. Soemarmo Hadi Saputro, M.Si
Tempat, tanggal Lahir : Bandung, 13 Agustus 1959
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Bukit Umbul No. 2 Semarang
Status Perkawinan a. Sudah
b. Nama Istri: Hj. Siti Suhermin Martiningsih
c. Jumlah anak 4 (empat) orang
Pekerjaan : PNS Pemkot Semarang
Riwayat Pendidi : a. SD Negeri Bantul Th. 1971
b. SMP Negeri 1 Bantul Th. 1974
c. SLTA Negeri Banjarnegara Th. 1977
d. D3-AMPD Jogjakarta Th. 1982
e. S1-STPMD Jogjakarta Th. 1992
f. S2-MAP UNDIP Semarang Th. 2005
Pengalaman Organisasi :
a.Ketua Forum Komunikasi Putra / Putri Purnawirawan dan Putra / Putri TNI POLRI Jawa Tengah (FKPPI-JATENG)
b. Ketua Pencak Silat Perisai Diri (PD) Jawa Tengah
c.Ketua Dewan Pembina jamaah Ahli Toriqoh Mutabaroh Indonesia (JATMI) Jawa Tengah
d. Dewan Pembina Vespa Mania Jawa Tengah
e. Ketua Umum Persatuan Bola Volley (PBVSI) Seluruh Indonesia
f. Wakil Ketua Kwarcab Pramuka Kota Semarang
g. Ketua Jamaah Haji Fatimah Zahra Kota Semarang
h. Dewan Penasehat Komunitas Cah Semarang (KCS)
i. Ketua Komisi Penanggulangan HIV / AIDS (KPA) Kota Semarang
j. Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Kota Semarang
k. Pembina Federasi Olahraga Masyarakat Indonesia (FOMI) Kota Semarang
l. Ketua Umum Lembaga Pengembang Tilawatil Qur’an (LPTQ) Semarang
m. Ketua Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Semarang
n. Ketua Harian Persatuan Sepakbola Indonesia Semarang (PSIS)
Pengalaman Pekerjaan :
a. Kaur Bangdes Kecamatan Semarang Utara (1983)
b. Kaur Bangdes Kecamatan Semarang Barat (1985)
c. Lurah Panjangan (1991)
d. Lurah Kalipancur (1993)
e. Sekwilcam Kecamatan Ngaliyan (1995)
f. Camat Kecamatan Ngaliyan (1997)
g. Camat Kecamatan Banyumanik (1999)
h. Kepala Bagian Kepegawaian (2000)
i. Kepala Bagian Umum (2002)
j. Asisten Tata Praja (2004)
k. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (2005)
l. Sekretaris Daerah Kota Semarang (2006)

Nama : Hendrar Prihadi, SE., MM
Tempat, tanggal Lahir : Semarang, 3 Maret 1971
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Alamat Tempat Tinggal : Jl. Lempongsari Raya No. 372 Semarang
Status Perkawinan :
a. Sudah
b. Nama Istri : Krisseptiana, SH., MM
c. Jumlah anak 3 (tiga) orang
Pekerjaan: Anggota DPRD JATENG
Riwayat Pendidikan:
a. SD Gergaji Semarang (1984)
b. SMP Negeri 3 Semarang (1987)
c. SLTA Negeri 1 Semarang (1990)
d. Unika Sugiopranoto SMG (1997)
e. Magister Management UNDIP (2002)
Pengalaman Organisasi : a. Ketua BMI Jawa Tengah
b. Ketua Taruna Merah Putih Jawa Tengah
c. Ketua GM FKPPI Kota Semarang
d. Pengurus KADIN Jawa Tengah
e. Pengurus Tarung Drajad Jawa Tengah
f. Pengurus PSSI Kota Semarang
g. Ketua IMI Jawa Tengah
h. Wakil Ketua PDI-P Jawa Tengah
Pengalaman Pekerjaan : a. CV. Daya Prima, Semarang (1996 – 1997)
b. PT. Sismadi Mancorpindo, Jakarta (1997 – 1999)
c. Direktur CV. Sinar Mulia (1999 – 2009)
d. Dosen UNIKA Soegiapranata (2001 – 2004)
e. Anggota DPRD Jateng (2009 – 2010)

2.TABEL HASIL PILWAKOT 2010

no Nama Peserta Perolehan Suara
1 Mahfud Anis 31,165%
2 Harini Ari 9,333%
3 Bambang Raya 17,029%
4 Farhan Darsih 8,433%
5 Marmo Hendra 34,04%.
Hasil pertanggal 19 April 2010 pukul 10:50:39



3.Tata cara pemilihan


1. Masuk ke lokasi TPS Anda melalui pintu masuk
2. Daftar pada petugas KPPS dengan menyerahkan surat pemberitahuan model C6-WWW dan Kartu Pemilih
3. Tunggu sampai Nama Anda di panggil petugas KPPS
3. Anda akan mendapatkan 1 (satu) surat suara
5. Coblos surat suaraAnda dibilik suara
6. Masukkan suara anda yang sudah di coblos ke dalam kotak suara
7. Tandai jari tangan Anda dengan tinta yang telah di sediakan petugas KPPS
8. Tinta sebagai tanda Anda sudah melakukan pemberian suara
9. Setelah selesai melaksanakan pemberian suara, Anda keluar areal TPS melalui pintu keluar
10. SELAMAT Anda telah ikut mensukseskan PILWAKOT SEMARANG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar